HEADLINELIFE STYLENEWSPENDIDIKANPROBOLINGGOREGIONAL

Ini Temuan Komisi I DPRD Kota Probolinggo Saat Sidak Ke Disdikbud

×

Ini Temuan Komisi I DPRD Kota Probolinggo Saat Sidak Ke Disdikbud

Sebarkan artikel ini
Ini Temuan Komisi I DPRD Kota Probolinggo Saat Sidak Ke Disdikbud
Ini Temuan Komisi I DPRD Kota Probolinggo Saat Sidak Ke Disdikbud

News Satu, Probolinggo, Kamis 4 Juni 2020- Komisi I DPRD Kota Probolinggo, Jawa Timur, melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) Ke Disdikbud. Hal itu dilakukan untuk memastikan seragam gratis dan Penerimaan siswa baru tahun ajaran 2020.

“Kami sengaja melakukan Sidak ke Disdikbud ini, untuk mengetahui sejauh mana program seragam gratisn dan penerimaan siswa baru,” kata Abd. Jalal, Ketua Komisi I DPRD Kota Probolinggo, Kamis (4/6/2020).

Selain itu, untuk menggali informasi tentang persyaratan mendaftar di TK, SD dan SMP baik Negeri ataupun Swasta beserta jadwal pendaftaran dan kapan tahun pelajaran baru, dimulai. Sebab selama ini, DPRD sebagai wakil rakyat menjadi sasaran pertanyaan.

“Jadi kami harus tahu. Karena kami menjadi sasaran pertanyaan. Masyarakat yang tidak tahu soal PPDB, akan tanya ke kami,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, politisi dari PKB ini meminta pemkot menyediakan seragam gratis kepada siswa baru, seperti tahun sebelumnya. Pihaknya akan mendukung permintaan atau pengajuan anggaran pengadaan seragam gratis,” tandasnya.

Sementara itu, kepala Disdikbud Muhammad Maskur masih akan mengajukan anggaran pembelian seragam sekolah gratis di P-APBD nanti. Mengingat, anggaran pembelian seragam bagi siswa baru, belum ada di APBD induk tahun 2020.

Comment