Pemkot Probolinggo Pastikan Transparansi Dalam Penyertaan Modal Rp18,4 Miliar Ke Perseroda Bahari

Probolinggo, Sabtu 8 November  2025 | News Satu- Pemerintah Kota Probolinggo menegaskan komitmennya terhadap tata kelola keuangan daerah yang transparan, profesional, dan bebas dari konflik kepentingan. Hal itu disampaikan Wakil Wali Kota Probolinggo, Ina Dwi Lestari Bukhori, mewakili Wali Kota Dr. Aminudin, dalam rapat paripurna DPRD Kota Probolinggo yang membahas jawaban atas pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Raperda Penyertaan Modal Pemerintah Daerah kepada Perseroda Bahari Tanjung Tembaga.

Dalam rapat yang digelar di ruang sidang utama DPRD, Ina Dwi Lestari memberikan penjelasan rinci terkait struktur kepemilikan saham dan tahapan penyertaan modal yang menjadi fokus pertanyaan dari beberapa fraksi.

Sesuai dengan Pasal 1 ayat (5), (7), dan (8), Pemerintah Kota Probolinggo memiliki saham paling sedikit 51 persen di Perseroda Bahari Tanjung Tembaga. Adapun tahap penyertaan modal dilakukan bertahap: Tahun 2026 sebesar Rp7 miliar, 2027 sebesar Rp9,95 miliar, dan 2028 sebesar Rp1,5 miliar,” papar Ina dalam forum resmi tersebut.

Ina menegaskan, Pemkot Probolinggo berkomitmen penuh menerapkan prinsip Good Corporate Governance (GCG) dalam pengelolaan perusahaan daerah, guna memastikan setiap rupiah dari uang publik digunakan secara akuntabel dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.

“Kami akan memastikan pengelolaan Perseroda Bahari Tanjung Tembaga berjalan sesuai prinsip GCG dengan menekankan integritas, profesionalitas, dan transparansi,” tegas Ina, Sabtu (8/11/2025).

Menutup penyampaiannya, Ina Dwi Lestari menyampaikan apresiasi atas masukan seluruh fraksi DPRD dan mengajak seluruh pihak menjaga sinergi untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik.

“Kami berharap kerja sama dan dukungan semua pihak demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Probolinggo. Semoga segala upaya ini mendapat ridho Allah SWT,” pungkasnya.

Diketahui, Wali Kota Probolinggo Dr. Aminudin tidak hadir dalam rapat tersebut dan diwakilkan oleh Wakil Wali Kota Ina Dwi Lestari Bukhori. (Bambang)

Komentar