Laka Maut, Nyalip Truk Seorang Ibu Rumah Tangga Tewas

News Satu, Trenggalek, Jumat 31 Maret 2017- Kecelakaan lalu lintas yang terjadi di jalan Trenggalek- Karangan, Jawa Timur pada Jumat (31/3/2017) memakan korban seorang ibu rumah tangga. Kejadian tersebut berawal saat sepeda motor Honda Supra dengan Nopol AG 4307 YZ yang dikemudikan oleh Sugianti (51) warga Desa Jatiprahu Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek, melaju dari arah timur ke barat dan ingin mendahului kendaraan truk yang ada didepannya.

Namun dari arah berlawanan ada sepeda motor Honda HAL Mac Nopol AG 3089 SN yang dikemudikan oleh Muhammad Imanu Husna (16) Desa Sumberingin Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek, akibatnya kecelakaan pun tak dapat dihindari.

“Telah terjadi kecelakaan lalulintas yang melibatkan 2 kendaraan sepeda motor sehingga mengakibatkan 1 korban meninggal dunia dan 1 lainnya mengalami luka berat,” Kapolres Trenggalek AKBP Donny Adityawarman melalui Kasat Lantas Polres Trenggalek AKP Heru Sudjio BS, Jumat (31/3/2017).

Baca Juga :  Jualan Togel, Warga Trenggalek Diamankan Polisi

Korban Sugianti mengalami luka yang cukup parah yakni luka robek pada dahi dan pelipis kanan, pendarahan pada telinga kanan serta memar pada pipi dan perut sehingga mengakibatkan korban meninggal ditempat.

“Mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa telah terjadi kecelakaan lalulintas ini, kami segera menerjunkan personil dari unit laka lantas untuk mendatangi lokasi kejadian serta memeriksa sejumlah saksi – saksi,” terangnya.

Lanjut Perwira balok tiga ini, pihak kepolisian segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan menghubungi keluarga dari kedua korban serta melakukan visum terhadap korban meninggal atas nama Sugianti.

“Kami langsung melakukan olah TKP dan meminta keterangan beberapa orang saksi,” pungkasnya. (N13)

Komentar