Mantapkan Kampung Tangguh Semeru, Jajaran Polsek Intensif Turba

News Satu, Pamekasan, Selasa 15 Juni 2021- Jajaran Polres Pamekasan Jawa Timur selalu aktif melakukan aktifitas turun ke bawah atau turba menyapa masyarakat binaan hingga ke pelosok Desa. Semua guna menjaga kamtibmas dan mencegah peredaran narkoba serta bendung penyebaran virus Covid-19 di wilayah kecamatan setempat.

Salah satunya seperti yang dilakukan di Kecamatan Pegantenan ,anggota jajarn Polsek Pegantenan bekerjasama dengan tokoh masyarakat dan pengelola wisata Puncak Ratu memberi penyuluhan secara intensif kepada pengunjung. Selain kepada segenap masyarakat Desa Tebul Barat dalam upaya mencegah penyakit masyarakat dan penyebaran Covid-19 saat liburan akhir pekan.

Khusus penyuluhan tentang disiplin Protokol Kesehatan di kampung wisata Puncak Ratu disampaikan langsung bhabinkamtibmas ,Bripka lutfiadi. pasalnya bhabinkamtibmas itu sudah berhasil merintis Desanya sebagai salah satu Kampung Tangguh Semeru semeru.

Semua dengan harapan bisa menjadi kelompok masyarakat dan desa yang sehat dan kuat serta nyaman. Sekaligus menjadi basis gerakan perekonomian yang produktif bagi masyarakat di masa Pandemi.

“Kita memberikan penyuluhan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan, saat berkunjung ke Wisata Puncak Ratu. Yakni seperti masyarakat membiasakan diri mencuci tangan dengan sabun dengan air yang mengalir,memakai masker dan menjaga jarak,” ujarnya pada media, Selasa (15/6/2021).

Walaupun Pihaknya selalu intensif memberikan penyuluhan di masyarakat, ternyata masih saja ditemukan masyarakat yang masih enggan menggunakan masker. Tentu ,dengan berbagai alasan yang dibuatnya sebagai kilah dan alasan saat ditegur.

Oleh karena baginya sangat penting untuk selalu bergerak ke masyarakat, demi keberhasilan melawan covid-19. Pasalnya, semua diperlukan disiplin diri dari masyarakat langsung untuk terus mematuhi protokol kesehatan dan juga menjaga ketertiban umum.

“Namun hal tersebut tidak membuat kita menyerah dan putus asa, kita tetap berikan penyuluhan dan pengertian akan pentingnya disiplin menggunakan masker untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 di desa tebul barat ini,” tegasnya, Selasa pagi.

Sementara itu, Kapolsek Pegantenan AKP H. Junaidi menambahkan peran Bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan di desa mempunyai peran penting dalam pencegahan penyebaran Covid-19. Tentunya dengan cara yang humanis personil bisa disiplinkan masyarakat untuk menjaga harkamtibmas sekaligus menjadi pelopor kesehatan dalam pencegahan Covid-19.

“Tentunya, dengan cara mematuhi protokol kesehatan Covid-19, selain menjaga kamtibmas dan melawan peredaran Narkoba sebagaimana perintah pimpinan dalam optimalisasi Kampung Tangguh Semeru,” pungkasnya. (Yudi)

Komentar