Ratusan Ribu Warga Sampang Enggan Lakukan Perekaman KTP Elektronik

News Satu, Sampang, Senin 27 November 2017- Ratusan ribu warga di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur (Jatim) enggan membuat Kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik. Berdasarkan data di Dispendukcapil Sampang, ada sekitar 132.376 warga yang belum melakukan perekaman KTP Elektronik, padahal setiap penduduk wajib memiliki KTP Elektronik.

Kepala Dispendukcapil Sampang, Ali Wafa mengatakan, ada beberapa faktor masih banyaknya masyarakat yang belum melakukan perekaman E-KTP, diantaranya pola pikir masyarakat masih minim akan pentingnya E-KTP, sehingga mereka enggan untuk mengurus E-KTP.

“Dari pola pikir tersebut membuat masyarakat di Sampang pasif dalam membuat E-KTP, sebab mereka baru mengurus E-KTP, jika sudah ada keperluan,” katanya, Senin (27/11/2017).

Baca Juga :  Rutan Sampang Ajukan Ratusan Napi Dapat Remisi

Selain itu, ada faktor lain yang membuat masyarakat enggan mengurus E-KTP, yakni kurangnya kepedulian dari aparat yang berada di Kecamatan maupun di Desa untuk memberikan penjelasan akan pentingnya E-KTP.

“Saya kira, faktor lainnya adalah kurangnya penjelasan dari aparat Kecamatan maupun di Desa tentang pentingnya E-KTP,” ujarnya.

Namun demikian, pihaknya tidak akan tinggal diam dengan banyaknya warga di Sampang yang belum melakukan perekaman E-KTP. Saat ini, lanjut Ali Wafa, pihaknya telah menggerakkan mobil keliling ke setiap Kecamatan dan Desa untuk mempermudah masyarakat dalam melakukan perekaman E-KTP.

“Mobil keliling sudah kami gerakkan untuk memaksimalkan pelayanan terhadap masyarakat dalam melakukan perekaman E-KTP,” pungkasnya. (Mad)

Komentar