News Satu, Banyumas, Senin 2 Oktober 2017- Kenaikan pangkat dan golongan bagi seorang prajurit dan ASN pada hakekatnya merupakan bentuk penghargaan sekaligus kehormatan atas prestasi dan dedikasi yang telah ditunjukkan dalam melaksanakan tugasnya kepada bangsa dan negara.
Danrem 071/Wk Kolonel Inf Suhardi dalam sambutannya yang disampaikan Kasrem 071/Wk Letkol Inf Ariful Mutaqin, pada Laporan Korps Kenaikan Pangkat Perwira dan Pelantikan Kenaikan Pangkat Bintara, Tamtama serta ASN Korem 071/Wk Periode 1 Oktober 2017, Senin (2/10) di Gedung Pertemuan A.Yani Makorem 071/Wk Jl.Gatot Subroto No.1 Sokaraja Banyumas.
Karena itu, lanjutnya. Kenaikan pangkat ini hendaknya diterima dengan penuh rasa syukur disertai doa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar diberikan kemampuan dan kekuatan sehingga senantiasa dapat melaksanakan tugas dan kewajibannya dengan baik.
“Terkait dengan dinamika tugas kedepan, maka kenaikan pangkat ini harus dapat dijadikan sebagai sumber motivasi untuk peningkatan profesionalisme keprajuritan serta menjadi sarana instrospeksi, sehingga diperoleh kesadaran yang mendalam untuk bekerja lebih baik dan lebih arif dalam menyikapi permasalahan yang dihadapi dalam hidup sehari-hari”, terangnya, Senin (2/10/2017).
Pada hakekat kenaikan pangkat yang diperoleh tersebut mampu memberikan nilai manfaat yang baik bagi kehidupan keluarga, organisasi satuan maupun ketaatannya dalam beribadah kepada sang pengasih dan penyayang Tuhan Yang Maha Esa.
“Tanamkan dalam diri kita bahwa kita mampu mengaktualisasikan makna kenaikan pangkat tersebut secara tepat dan benar pada porsi dan kapasitas jabatan yang kita sandang”, terangnya.
Pada kesempatan yang sama menyampaikan, perlu dikerahui dan disadari bahwa untuk seleksi kenaikan pangkat periode 1 Oktober 2017 ini penuh perjuangan, dimana pelaksanaan kesemaptaan jasmaninya dilakukan dua kali dan harus diulangi serta dilaksanakan di Makodam IV/Dip.
“Hikmah yang dapat kita petik bahwa untuk nilai kesemaptaan jasmani kedepan akan lebih efektif, karenanya masing-masing personel harus dan perlu mempersiapkan diri dengan baik”, ungkapnya.
Ia menambahkan, Manfaatkan waktu dan jadwal kegiatan pembinaan fisik yang ada disatuan dengan baik, sehingga ketika akan diuji kemampuan jasmaninya para prajurit sudah mampu mencapai nilai standar yang ditetapkan.
Laporan Korps Kenaikan Pangkat Perwira dan Pelantikan Kenaikan Pangkat Bintara, Tamtama serta ASN Korem 071/Wk Periode 1 Oktober 2017, prajurit dan ASN yang diajukan Usul Kenaikan Pangkat untuk prajurit 333 personel dengan rincian Kenaikan Pangkat Reguler 309 personel, Kenaikan Pangkat Penghargaan 15 personel dan Usul Kenaikan Pangkat Ulang 9 personel baik Perwira, Bintara dan Tamtama.
Setelah melalui tahapan seleksi administrasi, prestasi, dedikasi dan loyalitas melalui Sidang Pankar, prajurit yang dinyatakan memenuhi syarat dinaikkan pangkatnya satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula berjumlah 238 personel dengan rincian Perwira 14 personel (2 penghargaan), Bintara 197 personel (4 penghargaan) dan Tamtama 27 personel.
Dari Usul Kenaikan Pangkat sejumlah 333 personel, prajurit yang naik pangkat 238 personel, 86 personel belum memenuhi syarat.
Sementara itu untuk Usul Kenaikan Pangkat ASN yang diajukan sebanyak 27 personel (16 Golongan III dan 11 Golongan II). Dari 27 personel ASN yang di UKP kan, kesemuanya memenuhi syarat dan dinaikkan Golongan nya satu tingkat lebih tinggi dari Golongan semula. (Di2/RN2)