News Satu, Probolinggo, Senin 26 Maret 2018- Matroyo (50) warga Kelurahan Kebonsari Kulon, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo, Jawa Timur (Jatim) salah satu penghuni Rumah Tahanan (Rutan) meninggal dunia. Matroyo yang tersandung kasus dugaan pembunuhan ini, menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. Moh. Saleh, Kota Probolinggo, karena mengalami sakit.
“Bapak tidak meninggal di Rutan, melainkan di RSUD Dr. Moh. Saleh karena sakit,” kata M. Zainul anak Matroyo, Senin (26/3/2018).
Matroyo di vonis 20 tahun penjara karena diduga telah melakukan pembunuhan, namun dalam waktu 2 tahun ini tersangka pembunuhan tersebut meninggal dunia di Rumah Tahanan (Rutan) Kota Probolinggo.
“Sudah 2 tahun bapak menjalani masa tahanan di Rutan Kota Probolinggo,” ujarnya.
Matroyo meninggalkan 3 orang anak semuanya laki- laki dan satu istri. Sementara, hingga berita ini ditulis pihak lapas kota probolinggo belum bisa dimintai keterangan masalah. (Bambang)
Comment