News Satu, Pamekasan, Jum’at 22 Oktober 2021- Julukan Kabupaten Pamekasan sebagai Kabupaten Pendidikan dari dulu rupanya bukanlah isapan jempol semata. Buktinya salah satu pelajar SMPN 2 Pamekasan kembali berprestasi dan mewakili jawa timur di tingkat nasional.
Seorang Chamisa Laylani yang merupakan pelajar sekolah menengah pertama di sekolah favorit negeri itu berhasil menorehkan Predikat terbaik di sisi akademik. Khususnya, capaian prestasi di bidang studi Ilmu Pengetahuan Alam atau IPA tingkat provinsi Jawa timur.
Bahkan dari pencapaian itu gadis belia asal Bumi Gerbang Salam itu, dirinya berhak mewakili provinsi Jawa timur ke jenjang Nasional. Itu setelah menjuarai lomba khusus mata pelajaran eksakta di kompetisi sains jenjang provinsi tersebut.
Selanjutnya, Chamisa akan kembali berlomba di KSN atau kompetisi sains nasional, seperti yang disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan atau Disdikbud Setempat, Achmad Zaini pada media. Menurutnya juga ajang yang diadakan oleh Kemdikbud dan Ristek Dikti itu secara berjenjang. Mulai dari tingkat pertama di Kabupaten, kemudian Provinsi hingga nantinya akan dilombakan secara Nasional.
“Mulai dari tingkat kabupaten, tingkat propinsi dan terakhir tingkat nasional. Karena pandemi pelaksanaan di adakan secara online,” ungkapnya, Jum’at (22/10/2021).
Secara teknis para Peserta di tingkat kabupaten (Seleksi tahap 1) terdiri dari perwakilan sekolah. Di lomba ini setiap Lomba masing-masing mata pelajaran, sekolah mengirimkan 3 siswa terbaiknya.
Dari hasil seleksi tingkat kabupaten yang lolos ke tingkat propinsi (Tahap 2) akan diambil yang terbaik. Yakni ada 5 peserta terbaik dari masing-masing kabupaten se Jawa timur saat itu.
“Alhamdulillah SMPN 2 Pamekasan berhasil meraih tiket ke tingkat Nasional (tahap 3, red) pada mata pelajaran IPA,” tukasnya.
Secara membangkan juga, diakui Zaini siswa SMPN 2 Pamekasan tersebut merupakan satu-satunya yang menjadi wakil dari Pulau madura. “Membanggakan Pamekasan, mas,” tuturnya.(Yudi)
Comment