News Satu, Pasuruan, Jumat 27 Desember 2024- Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menegaskan komitmen mengejar target produksi minyak dan gas bumi nasional dengan mengunjungi Gas Metering Station (GMS) Husky-CNOOC Madura Limited (HCML) di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.
Kegiatan Management Walk Through (MWT) ini dilakukan untuk mengoptimalkan produksi dan lifting minyak bumi yang ditargetkan mencapai 635 ribu barel per hari (BOPD) dan gas sebesar 5.785 MMSCFD pada 2024.
Kunjungan ini juga menyoroti kesiapan HCML menghadapi target nasional jangka panjang, yakni produksi minyak 1 juta BOPD dan gas 12 miliar standar kaki kubik per hari pada 2030.
HCML memainkan peran strategis dalam menjaga stabilitas pasokan gas di Jawa Timur.
“HCML menjadi salah satu jangkar utama produksi gas, membantu mengamankan kebutuhan pasokan saat terjadi pemeliharaan fasilitas atau gangguan operasional di lapangan lain,” ujar VP Operations HCML, Perkasa Sinagabariang, Jumat (27/12/224).
Proyek-proyek besar seperti Lapangan BD, MDA, MBH, dan MAC terus didorong untuk meningkatkan kontribusi gas nasional, khususnya untuk kepentingan dalam negeri.
“Kami berkomitmen menjadi mitra strategis pemerintah dalam menyediakan energi murah dan ramah lingkungan,” tegas Hamim Tohari, Manager Regional Office & Relations HCML.
Kepala UPP Lapangan Abadi SKK Migas, Ardiansyah, mengapresiasi kontribusi HCML yang konsisten menjaga pasokan gas untuk industri strategis di Jawa Timur.
“HCML memberikan manfaat langsung bagi masyarakat dan industri sepanjang 2024. Kami berterima kasih atas upaya ini,” pungkasnya.
HCML menyatakan siap mendukung penuh target produksi nasional dengan langkah-langkah strategis yang sudah disusun. Kolaborasi erat dengan SKK Migas akan menjadi kunci keberhasilan capaian produksi yang stabil dan berkelanjutan.
Kunjungan ini menunjukkan bahwa HCML bukan hanya sebagai penggerak utama sektor gas di Jawa Timur, tetapi juga sebagai pilar penting dalam upaya mencapai kemandirian energi nasional. (*)
Comment