BPRS Bhakti Sumekar Sumenep Wujudkan Gerakan Menabung Nasional

News Satu, Sumenep, Kamis 11 Agustus 2022- Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar Sumenep, Madura, Jawa Timur, menargetkan pelajar di seluruh lembaga pendidikan memiliki rekening. Program kolaborasi antara Kemendikbud, Kemenag dan Pemerintah Kabupaten/Kota berupa Kejar Prestasi Generasi Muda (Kreasi Muda) bertujuan untuk mendorong gerakan menabung.

“Targetnya seluruh siswa di lembaga pendidikan yang ada Sumenep memiliki rekening, satu rekening satu pelajar bernama ‘Kejar’,” kata Direktur Utama BPRS Bhakti Sumekar Sumenep, Hairil Fajar, Kamis (11/8/2022).

Lanjut Faja, ada tiga bank yang ditunjuk di Jawa Timur, yakni Bank Jatim, BPR UMKM dan BPRS Bhakti Sumekar.

“Kami rute terakhir, yang ditunjuk MAN Sumenep sebagai lembaga pendidikan di bawah naungan Kemenag, Alhamdulillah tadi ada 431 siswa yang sudah kami buatkan rekening gratis,” imbuhnya.

Lewat program tersebut, diharapkan agar gaya hidup anak didik bisa terkendali. Di Bank Syariah sudah bisa menabung dari nominal Rp 1000,-.  Hal itu sebagai upaya mendekatkan produk layanan keuangan formal dan meletakkan dasar bagi pelajar dengan gerakan nasional untuk meningkatkan budaya menabung melalui Simpanan Pelajar (Simpel).

“Mereka bisa menyisihkan uang saku mulai Rp 1.000,-. Jadi cukup terjangkau. Ayo menabung di Simpel saja, Bismillah lebih Baik,” ajaknya. (Zalwi)

Komentar