News Satu, Sumenep, Minggu 10 November 2024- Dr. Achmad Fauzi Wongsojudo, SH, MH, Calon Bupati (Cabup) Sumenep, Madura, Jawa Timur, nomor urut 02, kini mengarahkan perhatiannya pada sektor e-sport yang semakin diminati oleh generasi muda di Sumenep.
Dalam acara Free Fire & Mobile Legends Turnamen yang diadakan di Sumenep, Fauzi menyampaikan dukungannya untuk membangun infrastruktur dan pembinaan bagi komunitas e-sport di daerah tersebut.
Menurut Fauzi, perkembangan e-sport menjadi kesempatan bagi generasi muda untuk mengembangkan keterampilan dan mental kompetitif di era digital.
“Sumenep memiliki banyak talenta muda yang berbakat di bidang e-sport. Jika kita bisa memberikan fasilitas yang mendukung, mereka akan mampu bersaing di tingkat nasional, bahkan internasional,” ujar Fauzi, Minggu (10/11/2024).
Namun, Fauzi menyoroti minimnya fasilitas pendukung seperti jaringan internet yang memadai dan ruang latihan bagi komunitas e-sport di Sumenep. Menurutnya, akses internet yang cepat dan stabil serta tempat latihan khusus e-sport akan meningkatkan potensi daerah dalam bidang ini. Ia berjanji akan mengatasi hambatan tersebut jika terpilih, dengan berkolaborasi bersama penyedia layanan internet dan pemerintah pusat.
Fauzi juga menekankan pentingnya pendekatan yang terstruktur melalui Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan organisasi terkait untuk memastikan e-sport di Sumenep memiliki pembinaan yang terarah.
“Ke depannya, kita akan bangun sistem pembinaan yang profesional, bekerja sama dengan KONI dan komunitas e-sport, agar talenta muda kita memiliki jalur karir yang jelas dan fasilitas yang layak,” katanya.
Dalam komitmen ini, Fauzi berencana mengadakan program pembinaan rutin bagi para pemain e-sport, termasuk pelatihan keterampilan teknis, manajemen waktu, dan pengembangan mental yang dibutuhkan dalam kompetisi tingkat tinggi.
“Kami tidak hanya mendukung mereka untuk bermain, tetapi juga untuk belajar tentang kesehatan mental dan disiplin yang penting dalam setiap kompetisi,” jelasnya.
Dengan dukungan ini, Fauzi berharap e-sport dapat menjadi sektor baru yang membanggakan bagi Sumenep dan dapat menciptakan lapangan kerja bagi generasi muda.
“E-sport bukan sekadar bermain game, tetapi sebuah industri yang bisa memberi kontribusi ekonomi. Kami ingin Sumenep memiliki ikon e-sport yang berprestasi dan berpotensi mengharumkan nama daerah,” tutupnya. (Robet/*).