News Satu, Bogor, Selasa 16 Januari 2024- Untuk memastikan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 berjalan dengan aman dan lancar. Polres Bogor, Jawa Barat menerjunkan 4 ribu personel untuk mengantisipasi terjadinya konflik di seluruh tempat pemungutan suara (TPS).
Ribuan personel yang ditugaskan di seluruh TPS di Kabupaten Bogor tersebut terdiri dari, anggota Brimob Jawa Barat, TNI Satpol PP dan Linmas Kabupaten Bogor.
Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro mengatakan, alasan kenapa 4 ribu personel yang diterjunkan dalam pengaman Pemilu 2024, karena pihaknya menilai setiap TPS di Kabupaten Bogor memiliki tingkat kerawanan yang sama pada saat pelaksanaan Pemilu 2024.
“Setiap TPS memiliki kerawanan yang sama, jadi pengamanan kita berlakukan sama untuk menghindarkan dari segala bentuk gangguan kamtibmas,” katanya, Selasa (16/1/2024).
Oleh karena itu, Kapolres Bogor menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk selalu menjaga kondusifitas, sehingga pelaksanaan Pemilu 2024 bisa berjalan dengam aman, damai dan sukses.
“Mari kita jaga kondusifitas, sehingga pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan dengan sukses dan lancar, tanpa adanya konflik,” pungkasnya.
Perlu diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor telah menetapkan jumlah TPS sebanyak 15.228 tersebar di 40 kecamatan. Pengamanan pun dilakukan sudah sejak awal tahapan pemilu hingga pascapencoblosan 14 Februari 2024.
Sedangkan, Polri sendiri menggelar operasi khusus pengamanan pemilu dengan sandi Operasi Mantap Brata. Operasi ini digelar selama 222 hari. (Dodi)
Comment