HEADLINENEWSNEWS SATUPAMEKASANPOLITIKREGIONAL

Pilkada 2024, Pengusaha Tembakau Pamekasan Siap Dukung Calon Bupati Pilihan Ulama

668
×

Pilkada 2024, Pengusaha Tembakau Pamekasan Siap Dukung Calon Bupati Pilihan Ulama

Sebarkan artikel ini
Pilkada 2024, Pengusaha Tembakau Pamekasan Siap Dukung Calon Bupati Pilihan Ulama
Pilkada 2024, Pengusaha Tembakau Pamekasan Siap Dukung Calon Bupati Pilihan Ulama

News Satu, Pamekasan, Kamis 27 Juni 2024- Dalam acara “Ngobrol Bareng Soal Pilkada” yang berlangsung di Hotel Odaita, H. Khairul Umam, yang akrab dipanggil H. Her, membuat pernyataan yang mengejutkan. Pengusaha tembakau terkemuka dari Pamekasan ini mengumumkan kesiapannya untuk mendukung calon Bupati Pamekasan yang direstui oleh ulama setempat.

Dalam kesempatan tersebut, H. Her berdiri di atas panggung khusus di tengah-tengah ratusan undangan yang terdiri dari kepala desa, forkopimda, serta tokoh masyarakat. Dengan tenang, ia mengajak semua elemen untuk saling membantu dalam mewujudkan Pilkada damai dan sejuk di bumi Gerbang Salam di bawah restu ulama.

Secara lantang dan tegas, H. Her menyatakan kesiapannya untuk memberikan dukungan dana politik kepada calon Bupati yang berkompetisi dalam Pilkada 2024, dengan syarat mendapatkan restu dari para ulama di Pamekasan.

“Saya siap menggelontorkan dana berapapun nilainya kepada Calon Bupati. Asalkan satu syarat yaitu mendapatkan restu dari para ulama di Pamekasan,” tegasnya.

Pernyataan H. Her ini langsung mendapat sorakan dan tepuk tangan meriah dari seluruh hadirin. Semua kalangan yang hadir dalam forum diskusi tersebut terlihat terkesima dan saling bertanya-tanya siapa yang akan mendapatkan kesempatan tersebut.

“Tenang kalau ada calon yang miskin tidak punya biaya. Asal mendapatkan restu dari Ulama’. Saya siap di depan untuk mensupport langsung berapapun jumlahnya saya tidak akan pernah mundur,” tandasnya.

Pernyataan ini tidak hanya mengejutkan para undangan, tetapi juga para perwakilan forkopimda dan Pj. Bupati Pamekasan, Masrukin, yang turut hadir di meja utama. Mereka tampak bertanya-tanya siapa yang akan mendapat keberuntungan untuk didukung dana oleh H. Her, yang dijuluki sultan Madura. (Yudi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.