Wabup Fattah Jasin, Ini 3 Hal Untuk Kemajuan Pamekasan

Spread the love

News Satu, Pamekasan, Rabu 7 Juni 2023- Setiap kerja dan upaya yang dilakukan jajaran Pemkab Pamekasan, Madura, Jawa Timur, terus digenjot untuk optimalisasi pelayanan publik yang ditargetkan.

Bahkan, berbagai target kerja dalam program prioritas juga selalu dipantau langsung oleh Bupati Baddrut Tamam dan Wakil Bupati Pamekasan, RB Fattah Jasin selama ini. Untuk itu, tercatat setidaknya ada tiga hal pokok yang disampaikan sempat disampaikan pemerintah kepada segenap aparatur negara negera atau ASN.

Khususnya oleh sosok RB. Fattah Jasin selaku Wakil Bupati Pamekasan dalam apel awal bulan tersebut. Pasalnya segala upaya besar mulai dari mensejahterakan masyarakat hingga reformasi birokrasi butuh tangan berbagai pihak dan harus diapresiasi.

Baca Juga :  Pola Silaturahim dan Safari OPD, Cara Konsolidasi-Komunikasi Ala Baddrut Tamam

Hal itu dalam wujud kerja kolaboratif dan sinergi antar lapisan masyarakat di bumi gerbang salam kedepan. Secara rijit Wabup Fattah Jasin kembali beri apresiasi atas diraihnya WTP Kabupaten Pamekasan.

“Sebab hal ini patut disyukuri karena hasil kerja keras bersama yang maksimal antar elemen di pemerintah daerah,” kata Wabu Pamekasan, Rabu (7/6/2023)

Dalam hal pelayanan publik, Fattah Jasin juga menekankan agar setiap pegawai pemerintah daerah setempat senantiasa amalkan norma agama. Lalu selalu memberi ruang yang cukup demi kenyamanan pelayanan pada masyarakat selain mempermudah segala urusan di bawah.

“Meningkatkan kinerja dengan tetap mengamalkan nilai-nilai agama. Sehingga mempermudah segala urusan,” pungkasnya.

Setelah itu semua, kemudian segenap lapisan masyarakat dan ASN setempat harus turut mendukung langkah-lagkah strategis. Terutama yang dilakukan pihak pemerintah kabupaten untuk semangat kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. (Yudi)

Komentar