DPRD PROBOLINGGOHEADLINEKPUNEWSPROBOLINGGOREGIONAL

KPU Kota Probolinggo Temui Ketua DPRD

371
×

KPU Kota Probolinggo Temui Ketua DPRD

Sebarkan artikel ini
KPU Kota Probolinggo Temui Ketua DPRD
KPU Kota Probolinggo Temui Ketua DPRD

News Satu, Probolinggo, Kamis 14 Oktober 2021- Sekitar pukul 11.30 Wib KPU (Komisi Pemilihan Umum) kota Probolinggo Jawa Timur memasuki ruangan Ketua DPRD Abdul Mujib, Kamis (14/10/2021).

Perwakilan KPU Kota Probolinggo, Utik Raudlatul Hasanah saat dikonfirmasi mengatakan kedatangannya di kantor DPRD kota Probolinggo untuk menyerahkan hasil verifikasi Cahyono calon PAW (Pengganti Antar Waktu) dari partai Gerindra menggantikan almarhum Hamid Rusdi yang berhenti dikarenakan meninggal dunia, bahwa proses tahapan PAW di KPU sudah selesai.

“Yang bersangkutan (Cahyono) sudah melengkapi semua tahapan proses PAW untuk menggantikan almarhum Hamid Rusdi dari partai Gerindra sudah selesai,” ujarnya.

Menjawab surat yang dikirim DPRD kepada KPU pada Jumat (8/10/2021) lalu, batas waktu 5 hari kerja selanjutnya kewajiban KPU menyerahkan kepada pemerintah kota Probolinggo.

“KPU sudah selesai tugasnya dan diserahkan kepada Kasi Pemerintahan kepada calon DPRD Pengganti Antar Waktu, ” sambungnya.

“Setelah dilantik Cahyono sudah resmi jadi anggota DPRD kota Probolinggo, saat masih menjadi calon anggota DPRD fraksi Gerindra,” tutupnya.

Dalam agenda tersebut, KPU kota Probolinggo menyerahkan dokumen hasil Verifikasi KPU.(Bambang)

Comment