Sumenep, News Satu- Dalam rangka meningkatkan keterampilan menulis generasi muda, Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumenep menggelar Kelas Literasi Jurnalistik di Yayasan Al-Ittihad, Kecamatan Lenteng, Sabtu (25/1/2025).
Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 dan bertujuan membangun budaya menulis di kalangan siswa SMP dan SMK.
Ketua JMSI Sumenep, Supanji, menegaskan pentingnya literasi digital di tengah pesatnya perkembangan teknologi. Ia mengatakan keterampilan jurnalistik dan menulis harus diperkenalkan sejak dini agar generasi muda dapat memanfaatkan era digital dengan produktif.
“Kami ingin siswa memahami dasar-dasar jurnalistik dan karya tulis ilmiah. Ini penting, bukan hanya untuk meningkatkan kemampuan menulis, tetapi juga untuk menjadikan mereka kritis dan kreatif di era digital,” ujar Supanji.
Supanji menambahkan, JMSI Sumenep tidak hanya fokus pada profesionalitas media siber, tetapi juga memiliki tanggung jawab sosial untuk membekali generasi muda dengan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan zaman.
Supanji menyebut kegiatan ini sebagai awal untuk menjaring bibit-bibit penulis potensial dari Sumenep yang nantinya dapat memberikan kontribusi nyata di dunia jurnalistik.
“Semoga adik-adik siswa dapat mengaplikasikan ilmu yang mereka dapatkan hari ini dan terus meningkatkan keterampilan menulisnya,” harap Supanji.
Kepala SMK Islam Al-Ittihad, H. Moh. Dahnan, menyambut baik inisiatif JMSI Sumenep. Ia menyebut kegiatan ini sebagai langkah strategis untuk membangun kemampuan literasi siswa sekaligus memotivasi mereka agar lebih aktif dalam menuangkan ide.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk siswa kami. Menulis adalah keterampilan penting yang dapat membuka banyak peluang di masa depan. Kami harap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut,” ungkapnya.
Dahnan juga menekankan bahwa kemampuan menulis dapat menjadi alat bagi siswa untuk membangun opini yang berpengaruh di masyarakat.
“Kami ucapkan terimakasih kepada JMSI telah memberikan literasi tentang wartawan atau jurnalistik, saya tekankan kepada siswa agar mengikuti kegiatan ini dengan serius,” pungkasnya.
Sebagai bentuk apresiasi, JMSI Sumenep menyerahkan piagam penghargaan kepada Yayasan Al-Ittihad atas dukungannya terhadap dunia literasi.
Kelas literasi ini diisi dengan materi tentang jurnalistik dasar, tips menulis berita, dan karya tulis ilmiah, yang disampaikan oleh para praktisi dari 16 media siber yang tergabung di JMSI Sumenep.
Dengan semangat membangun generasi literasi, kegiatan ini diharapkan mampu mencetak penulis muda berbakat yang siap bersaing di era digital. (Robet)
Comment