News Satu, Sumenep, Kamis 26 Desember 2024- Menyambut libur akhir tahun, Myze Hotel Sumenep menghadirkan program spesial bertajuk Serenata Akhir Tahun. Mengusung tema keberagaman budaya Nusantara era 80-90-an, acara ini dikemas dengan konsep unik mencakup wisata lokal, rasa lokal, dan swara lokal.
Sebagai bagian dari program ini, Myze Hotel menawarkan paket kamar eksklusif mulai Rp1.565.500 nett untuk 2 hari 1 malam pada 31 Desember 2024. Paket ini mencakup sarapan dan akses ke acara New Year Event untuk dua orang.
Selain itu, hotel ini menyajikan kuliner khas lokal seperti nasi cumi Madura dan sate ayam Sae Rassa, yang dipadukan dengan sentuhan modern. Harga menu ini dipatok hanya Rp65.000, menjadikannya pilihan terjangkau bagi para tamu untuk menikmati cita rasa autentik Madura.
Myze Hotel juga menghadirkan merchandise hasil kolaborasi dengan seniman Mohammad Taufiq alias Emte. Produk seperti t-shirt dan notebook ramah lingkungan dengan desain bertema Nusantara tersedia dengan diskon khusus 15% melalui aplikasi Artotel Wanderlust.
General Manager Myze Hotel Sumenep, Anndy Bramasto, menegaskan bahwa program ini dirancang untuk memperkenalkan budaya lokal Madura kepada wisatawan.
“Sebagai hotel terbesar di Madura, kami berkomitmen menghadirkan pengalaman menginap yang mengesankan sekaligus memperkenalkan kekayaan budaya lokal,” katanya, Kamis (26/12/2024).
Anndy juga menambahkan bahwa program ini tidak hanya menjadi perayaan akhir tahun, tetapi juga ajang promosi pariwisata lokal.
Melalui aplikasi Artotel Wanderlust, tamu dapat menikmati berbagai keuntungan seperti diskon 10% untuk menginap, diskon 5-15% untuk makanan dan minuman, hingga reward ulang tahun berupa diskon 50%. Anggota yang aktif juga berkesempatan meningkatkan status keanggotaan untuk mendapatkan layanan eksklusif seperti gratis room upgrade dan VIP treatment.
Director of Marketing Communications Artotel Group, Yulia Maria, mengatakan program Serenata Akhir Tahun bertujuan menggaet wisatawan nasional dengan memadukan perayaan modern dan kearifan lokal.
“Kami ingin tamu merasa bangga dengan budaya Indonesia sambil menikmati rangkaian acara unik kami,” pungkasnya.
Dengan rangkaian acara spektakuler dan promosi menarik, Myze Hotel Sumenep tidak hanya menjadi destinasi menginap, tetapi juga pusat perayaan tahun baru yang mengangkat budaya lokal Madura ke panggung nasional. (Robet/*)
Comment