Jelang Natal Dan Tahun Baru, TNI Polri Di Jawa Timur Diberi Pengarahan

Spread the love

News Satu, Surabaya, Rabu 18 Desember 2019- Personel TNI-Polri di Jawa Timur mendapat pengarahan langsung dari Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri, Jenderal Idham Aziz di GOR Hayam Wuruk, Makodam V/Brawijaya, Surabaya, Rabu (18/12/2019).

Dalam arahannya, Kapolri menyebut jika kebersamaan dan sinergitas antara TNI-Polri sangat diperlukan.

“Idealisme dan pengabdian, sudah tuntutan. Seperti pelaksanaan pengamanan Natal dan Tahun baru 2020. TNI-Polri, bersinergi menjaga tempat ibadah dan tempat wisata,” ujar Kapolri.

Sementara itu, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menambahkan jika beberapa tugas pengamanan Natal dan Tahun Baru mendatang, TNI-Polri harus bersikap humanis, tegas dan berwibawa.

“TNI-Polri juga perlu merangkul masyarakat, baik itu organisasi masyarakat maupun elemen masyarakat. Dengan begitu, keamanan dan kelancaran menjaga Natal dan Tahun Baru bisa terlaksana,” ujarnya.

Baca Juga :  Jelang Natal dan Tahun Baru , Kapolres Batu Cek Harga Sembako

Orang nomor satu di tubuh TNI itu mengatakan jika beberapa tugas, sebelumnya berhasil dilakukan dengan baik oleh personel TNI-Polri, salah satunya ialah Pemilu serentak. “TNI-Polri harus membangun pondasi NKRI,” tandasnya.

Usai memberikan pengarahan di Makodam V/Brawijaya, kedua petinggi TNI-Polri itu menggelar kunjungan ke salah satu Gereja di Surabaya. Diketahui sebelumnya, Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Wisnoe, P. B, melakukan kunjungan kerjanya ke Gereja Santa Maria Tak Bercela. (Pen)

Komentar