News Satu, Situbondo, Senin 2 September 2024- Polres Situbondo, Jawa Timur, meningkatkan pengamanan di perairan laut yang menjadi jalur strategis menuju Bali dalam rangka mendukung suksesnya pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Indonesia-Africa Forum (IAF) ke-2 dan High Level Forum on Multi Stakeholders Partnership (HLF-MSP) di Bali.
Kapolres Situbondo, AKBP Rezi Dharmawan, menyatakan bahwa pengamanan diperketat melalui Operasi Puri Agung II, yang melibatkan pengawasan intensif di perairan Jangkar dan Kalbut, dua pelabuhan utama yang sering digunakan untuk perjalanan menuju Bali.
“Perairan laut Situbondo, khususnya Jangkar dan Kalbut, menjadi titik pengamanan utama karena merupakan rute menuju Pulau Bali,” ujar AKBP Rezi pada Senin (2/9/2024).
Sebagai bagian dari peningkatan pengamanan, Satuan Kepolisian Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Situbondo melakukan pemeriksaan ketat terhadap kapal penumpang, termasuk identitas dan barang bawaan penumpang di Pelabuhan Jangkar dan Kalbut, yang menuju Bali dan Lembar, Nusa Tenggara Barat (NTB).
“Kami meningkatkan kegiatan rutin untuk memastikan keamanan selama KTT IAF dan HLF MSP yang berlangsung mulai hari ini hingga 5 September 2024 di Bali,” lanjut AKBP Rezi.
Kasat Polairud Polres Situbondo, AKP Gede Sukarmadiyasa, menambahkan bahwa patroli dilakukan secara rutin di seluruh perairan wilayah hukum Polres Situbondo.
“Kami memeriksa setiap Kapal Layar Motor (KLM) yang melintas di perairan ini, terutama kapal-kapal yang menggunakan Pelabuhan Kalbut dan Jangkar, yang sering menjadi jalur penyeberangan bagi warga kepulauan Madura menuju Bali,” ungkap AKP Gede.
Pengamanan juga melibatkan kolaborasi dengan TNI dan berbagai stakeholder lainnya, termasuk ASDP dan KSOP Panarukan Situbondo. Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap penumpang dan kapal, memastikan identitas penumpang sesuai dengan tiket kapal dan barang bawaan mereka.
“Kami tidak hanya melakukan patroli rutin, tetapi juga berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk memastikan keamanan di jalur-jalur strategis ini,” pungkasnya.
Dengan pengamanan yang ditingkatkan ini, Polres Situbondo berkomitmen untuk memastikan bahwa KTT Indonesia-Africa Forum dan High Level Forum di Bali berlangsung aman dan lancar, tanpa gangguan di jalur perairan strategis yang menghubungkan Jawa Timur dengan Bali. (Imam)