Pemkab Sampang Digrojok Rp 375 Miliar Untuk Normalisasi Sungai Kamoning

News Satu, Sampang, Minggu 2 April 2017- Untuk mengatasi persoalan banjir di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur dibutuhkan anggaran sekitar Rp 375 Miliar. Anggaran tersebut akan digunakan untuk pengerukan atau normalisasi di Kali Kamoning.

Rencananya normalisasi sungai Kali Kamoning akan dilakukan oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas sepanjang sembilan kilo meter menuju hilir. Dimulai dari Desa Tanggumong, Kecamatan Kota, hingga Kampung Kajuk, Kelurahan Rongtengah.

“Bulan (April, red) ini proses lelang dan angagran yang dibutuhkan sekitar Rp 375 miliar dari APBN dan terus akan dilakukan selama empat tahun,” Moh.Zainullah, Kabid Pengelolaan Sungai Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Minggu (2/4/2017).

Pada empat tahun berikutnya akan dilakukan normalisasi lagi atau sekitar 2021 dengan alokasi anggaran sebesar Rp 1,6 triliun. Sedangkan anggaran dari Provinsi Jatim melalui Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) 2017 sebesar Rp 50 miliar.

“Anggaran dari PSDA untuk pompa air supaya genangan air cepat menyurut,” pungkasnya.

Persoalan banjir di Kabupaten Sampang selalu terjadi setiap diguyur hujan deras, sehingga utnuk mengatasi hal tersebut diperlukan adanya pengerukan atau normalisasi terhadap Kali Kamoning dan adanya pompa air untuk menyedot genangan air. (N7)

Komentar